ABOUT SOLAR STREET LIGHT





SOLAR STREET LIGHT / LAMPU PENERANGAN JALAN UMUM ( PJU )

Jalan raya atau jalan umum mutlak membutuhkan penerangan pada saat malam hari. Untuk itu dibutuhkan lampu penerangan jalan umum agar pengguna jalan merasa lebih nyaman dan aman.
hal tersebut dimaksudkan untuk mencegah adanya kecelakaan lalulintas maupun tindak kriminal di jalan. Lampu penerangan jalan umum atau sering disingkat PJU dengan kemajuan teknologi serta inofasinya memiliki beberapa model dan system kerja. Model konvensional atau model lama lampu ini masih menggunakan lampu mercuri yang membutuhkan daya watt yang besar, umumnya diatas 100 Watt.

Seiring dengan kemajuan teknologi, kini lampu penerangan jalan umum sudah memakai Light Emitting Diode atau disingkat LED sebagai sumber cahayanya. Dengan memanfaatkan LED sebagai lampu / cahaya maka tidak diperlukan lagi daya watt yang tinggi. Dan dengan model lampu LED ini sangat memungkinkan untuk diaplikasikan dengan solar energy system atau sistem listrik tenaga surya.

Sistem penerangan jalan umum LED dengan menggunakan listrik energi matahari ( Solar Street Light ) merupakan sistem penerangan jalan alternatif yang menggunakan sumber energi terbarukan dan hemat energi. Sumber energi diperoleh dari konversi energi cahaya matahari menjadi energi listrik. Untuk melakukan konversi tersebut, digunakanlah solar cell.
Pada siang hari, ketika matahari bersinar terang, solar cell akan mengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik. Energi listrik ini akan diisikan pada baterai dengan pengendalian oleh solar charger controller (SC controller). SC controller ini berfungsi untuk mengendalikan pengisian energi listrik pada baterai, jika baterai telah penuh, maka SC controller akan memutuskan pengisian listrik dari solar  cell.

Prinsip kerja lampu PJU LED dengan sistem tenaga surya ini memiliki cara kerja yang mirip dengan sistem solar cell pada umumnya, yaitu solar cell dipakai sebagai sumber energi cahaya lampu LED dan kelebihan energi yang dihasilkan akan disimpan pada baterai sebagai cadangan energi. Namun pada penerangan jalan, karena hanya digunakan pada malam hari, maka ketika solar cell mendapatkan energi dari sinar matahari, energi tersebut akan langsung disimpan pada baterai dan ketika malam hari, baterai akan men-supply kebutuhan energi bagi lampu LED.  Jadi dalam penerapannya, lampu penerangan jalan LED (PJU LED) dengan sistem solar sel ini tidak lagi menggantungkan sumber listrik dari perusahaan pemasok listrik yang menggunakan bahan bakar fosil sebagai sumber energinya melainkan dengan memanfaatkan cahaya matahari yang kemudian di rubah menjadi sumber listrik.

Sistem ini memiliki berbagai macam keunggulan dibandingkan sistem penerangan jalan umum biasa, diantaranya:
  1. Penggunaan listrik yang kecil, karena menggunakan lampu LED yang daya listriknya kecil
  2. Umur pakai yang panjang, dikarenakan lampu LED hanya dilewati arus yang sangat kecil
  3. Biaya operasional yang murah, dampak langsung dari konsumsi listrik yang rendah adalah biaya operasional yang rendah dibandingkan menggunakan lampu biasa
  4. Mengurangi penggunaan listrik dari PLN, sistem solar cell yang digunakan merupakan sebuah aplikasi dari sumber energi terbarukan sehingga mengurangi ketergantungan dari pembangkit listrik berbahan bakar fosil
  5. Mengurangi instalasi kabel listrik karena listrik dipasok langsung pada solar cell yang terdapat pada tiang yang sama  

distributor, general kontraktor and tradding, Solar cell, solar panel, panel surya, solar energy, solar power, energi surya, energi matahari, panel matahari, sel surya, cel matahari, solar water pump, pompa air tenaga surya, pompa penyedot air energi matahari, lampu utama penerangan jalan raya (PJU), tiang pemancang lampu jalan raya, lampu watt rendah untuk penerangan rumah / perumaham, lampu penerangan jalan kampung / perkampungan, lampu rambu lalu lintas, trafict light, lampu hemat energy, lampu AC, lampu DC, lampu mercusuar, inverter, konverter, converter, pengubah arus DC menjadi AC, Aki, charge, ACCU, batteri, Batrei cell, penyimpan arus listrik